Join and earn money by advertising in Kumpulblogger.com

3 Rahasia Pria Yang Jarang Disadari Wanita

Sabtu, 16 Maret 2013


Ladies, apakah Anda kadang kesulitan berusaha memahami pria?
Jika ya, pasti karena Anda sudah berpikir terlalu jauh dan terlalu keras. Berikut adalah tiga rahasia pria yang sudah seringkali kaum pria akui tapi anehnya tetap jarang sekali kaum wanita sadari.
Pria itu dangkal. Pria tidak berselingkuh karena mungkin dia berasal dari keluarga kurang harmonis, apalagi mungkin dia pernah diselingkuhi juga oleh mantannya, dan mungkin makin diperparah oleh diri Anda yang mungkin bukan 100% kriteria idamannya. Pria tidak tiba-tiba menghilang karena mungkin Anda terlalu agresif sekaligus melakukan kesalahan kecil namun krusial yang mungkin membuat egonya merasa diremehkan sehingga mungkin jadi ilfeel. Pria tidak ‘panas’ saat PDKT lalu ‘mendingin’ setelah jadian karena mungkin dia memiliki kepribadian yang belum dewasa sehingga dia jadi takut komitmen dan mungkin menyesal menyadari Anda tidak sesuai ekspektasinya. Tidak, Ladies, pria tidak serumit seribet itu.
Kenapa pria selingkuh? Ya pasti karena ada godaan. Kenapa pria suka tiba-tiba menghilang? Ya pasti karena ada obyek perhatian baru. Kenapa pria cuma ‘panas lalu mendingin’? Ya pasti karena merasa tugasnya sudah selesai setelah bisa jadi pacar. Semuanya alasannya pendek jelas simpel tanpa melibatkan banyak faktor dan biasanya adalah hal pertama yang terpikir oleh Anda. Jadi berkebalikan dengan pikiran banyak wanita, pria itu justru keterlaluan mudahnya untuk dimengerti.
Pria itu rasional. Keluhan banyak wanita setelah pacaran atau menikah sekian lama adalah pria itu tidak berperasaan alias dingin dan tidak mau mendengarkan keluhan. Ya memang ada pria-pria disfungsional yang kurang ajar dan tidak mampu menghargai demikian, tapi jumlah mereka amat sangat sedikit. Kebanyakan pria mampu mempedulikan, menyayangi, dan menghargai wanita sebagaimana mestinya.. asalkan Anda memberikan kode instruksi yang jelas!
Artinya jika Anda curhat tanpa bilang bahwa Anda hanya ingin didengarkan, wajar jika dia jadi simplistik dan cepat memotong ucapan Anda dengan solusi-solusi cerdasnya. Artinya jika Anda tidak mengucapkan detil jelas apa mau Anda, jangan marah jika dia santai saja seolah Anda tidak sedang membutuhkan apa-apa darinya. Baginya meladeni perasaan itu seperti meladeni (pe)rasa(an) lapar: berarti ada perut kosong dan solusinya adalah segera makan, bukannya berdiskusi panjang lebar tentang mengapa perut kosong dan mengapa orang lain tidak mempedulikan kekosongan perutnya. Pria datang, pria melihat, pria menyelesaikan masalah.
Pria itu visual. Menurut ilmu psikologi evolusi, mata pria berevolusi secara maksimal untuk refleks mengamati sesuatu dengan fokus yang tajam. Fungsi mata seperti ini penting sekali karena ribuan tahun yang lalu pria yang berburu di hutan butuh ketajaman mata untuk dengan ekstra cepat membedakan mana kawan atau lawan, mengamati buruannya, dan memperhatikan perilakunya. Itu sebabnya sampai sekarang ini pria sangat responsif sekali jika melihat sesuatu yang terlihat menarik perhatian.
Jadi ketika pria Anda menoleh melirik wanita cantik lainnya, itu bukan berarti dia tidak setia, atau ingin selingkuh, atau menganggap Anda kurang cantik, atau sudah jenuh dengan Anda, atau jutaan kemungkinan lainnya. Ingat prinsip pertama tadi: pria itu dangkal jadi dia akan melirik karena terpicu obyek yang menarik perhatiannya. Ingat juga prinsip kedua tadi: pria itu rasional jadi dia akan melirik untuk mengamati apakah obyek itu tergolong ‘masalah’ yang perlu ditindaklanjuti atau tidak. Biasanya setelah tertarik dan mengecek sang obyek, dia akan segera melupakannya begitu saja. Tinggal Anda saja yang terus memikirkan, menyambung-nyambungkan masalah dan mengartikan ini-itu, dan akhirnya Anda menderita sendiri karena isi pemikiran Anda yang kejauhan.
Dalam pelatihan Lovable Lady di Hitman System, ada banyak sekali ladies yang mengaku sangat terkejut setelah mengetahui ‘rahasia-rahasia’ di atas dan belasan prinsip unik sederhana lainnya tentang pria. Pria itu memang simpel logis, makanya mereka terlihat lebih mudah bahagia. Percayalah, karena saya adalah pria yang berani blak-blak'an terbuka membeberkan rahasia ini mewakili pria-pria lainnya. Ketiga rahasia di atas cukup umum dimiliki pria, walaupun setiap orang agak berbeda-beda tingkatannya.

source : http://light.mindtalk.com/lovablelady/post/513c1859f7b7307785003469

0 komentar:

Follow Me

Online

Directory

The Republic of Indonesian Blogger | Garuda di Dadaku Text Back Links Exchange Free Automatic Link Free Automatic Backlink http://Link-exchange.comxa.com Powered by Mysiterank

  © Web Design By Septiyans   © Blogger template Writer's Blog by Ourblogtemplates.com 2008   ©The Javanese   ©Doea Enam

Back to TOP